Tahu Ada Lahan Hijau Dijadikan Rumah Tinggal, Begini Reaksi Anies
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan mengaudit status lahan Perumahan Pesona Kalisari, Jakarta Timur menyusul longsornya garasi rumah warga di RT 007/RW 005 kompleks tersebut atas nama Syarifudin.
"Di tempat ini akan kami cek status lahannya. Berdasarkan ketua RT, ini adalah lahan hijau yang tidak seharusnya dibuat bangunan, karena ada ketinggian tanah dengan perbedaan signifikan dengan permukiman warga lainnya. Yang di atas adalah lahan hijau yang tidak seharusnya ada bangunan," kata Anies di lokasi kejadian, Selasa.
Karena alasan lahan hijau tersebut, Anies merasa yakin rumah-rumah yang ada dan terletak di atas dinding batu setinggi empat hingga enam meter tidak memiliki surat Izin Mendirikan Bangunan (IMB).
"Jadi ini adalah bangunan-bangunan yang dibangun tanpa izin dan tidak memperhitungkan kekuatan struktur, bahkan kalau lihat, di situ ada tandanya di lokasi longsor bawahnya itu saluran air besar yang menggerus terus menerus akhirnya longsor," ujarnya.
Tentang zona lahan hijau yang diungkapkan Anies sendiri didukung oleh apa yang diungkapkan Lurah Kalisari Suwindarto yang menyebut wilayah tersebut mulai marak pembangunan sejak 2002.
Akan tetapi, Syarifudin, pemilik rumah yang garasinya terkena longsoran, menyatakan dirinya memiliki IMB dan sertifikat lengkap mengenai tanah dan bangunan yang dibelinya sekitar tahun 2008 tersebut dalam kondisi sudah jadi.
Namun ketua RT 007/RW 005 tersebut menyatakan dirinya akan mengikuti kebijakan dari Pemprov DKI Jakarta yang diyakininya yang terbaik walaupun harus membongkar bangunan tempat tinggalnya tersebut.
"Saya ikut kebijakan saja yang terbaik dari Pemprov, kalau mau dibongkar ya sudah, insyallah ada rezeki lain, yang penting saya memikirkan juga untuk keselamatan yang lainnya, keluarga juga kan tinggal di sini, saya rasa sudah gak aman," kata Syarifudin yang mengaku keluarganya diungsikan ke tetangga untuk sementara waktu.
Diketahui, akibat hujan deras yang melanda ibu kota pada Senin (26/11), longsor terjadi di Kompleks Pesona Kalisari, RT 007/005, Kalisari, Pasar Rebo, Jakarta Timur, sekitar pukul 12:45 WIB.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun, longsor itu menyebabkan satu rumah di bagian garasinya rusak dan dua unit sepeda motor yang terparkir dalam garasi ikut terbawa dan tertimbun longsor.
下一篇:Doa Apa yang Dibaca saat Sujud Rakaat Terakhir?
相关文章:
- Ini Jadwal Debat Capres
- Lebih dari Sekadar Jualan: Kisah Pusat Perlengkapan Ibadah Rangkul Jamaah dengan Sentuhan Humanis
- Antisipasi PHK Massal, Pemerintah Diminta Perkuat Perlindungan Buruh dan Deregulasi Industri
- China Gencarkan Pengembangan Teknologi, Tak Melempem Ditekan Trump
- Anies 'Berang' Soal Tarif MRT, Lihat Ini
- 5 Tahun Berturut
- Bukan Soal Politik! Ini Alasan Pramono Anung Rombak Pejabat DKI Secara Besar
- Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Saldo DANA Gratis untuk Libur Panjang
- 8 Efek Samping Makan Kurma, Enggak Cuma Lonjakan Gula Darah
- Munas XI Asperindo 2025 Siap Digelar, Presiden Prabowo Dijadwalkan Hadir
相关推荐:
- Cawagub DKI Jakarta dari PKS Dibilang Enggak Terkenal
- Suksesnya Trihatma Kusuma Haliman Meneruskan Agung Podomoro Group Lewat Keputusan Berani dan Tepat
- Trump: India Tawarkan Kesepakatan Dagang Nol Tarif
- 5 Daun untuk Menghilangkan Nyeri Haid, Aktivitas Lancar Jaya!
- Jelajah Wahana Trans Studio Cibubur saat Libur Lebaran
- Kesempatan Klaim Saldo Dana Kaget Ratusan Ribu Malam Ini
- Uni Eropa Bersiap Sanksi Rusia Jika Tolak Gencatan Senjata Ukraina
- Rumah Lurah di Lampung Dibakar Massa, Ini Dugaan Perkara yang Bikin Amarah Warga Memuncak!
- Putusan Hakim: Kasus Korupsi Proyek BTS 4G Johnny Plate Rugikan Negara Rp 6,2 T
- Dirut PNM: Literasi Jadi Kunci Pemberdayaan Anak dan Generasi Muda
- Jadwal Sidang Praperadilan Eks Wamenkumham Eddy Hiariej
- Baik buat Mata Kamu, 6 Makanan Ini Bikin Penglihatan Tetap Tajam
- 10 Bandara Terbersih di Dunia 2025, Tak Ada dari Indonesia
- Ragam Tradisi Unik Lebaran di Berbagai Wilayah Indonesia
- Daftar Tanggal Merah di Bulan Mei 2025, Ada 2 Libur Panjang
- Semua Akses GBK Ditutup saat Konser Coldplay, Polisi Sarankan Naik Transportasi Umum
- Ini Dia Sosok Masinis KRL Anjlok di Bogor
- Tips Agar Perjalanan Tetap Lancar, Mudik Aman Tanpa Beser
- BEM FT President University Gelar KLE 2025, Ajak Siswa SMA/SMK Eksplorasi Dunia Teknik
- Hukuman Pelaku Cuci Uang Berat, Kau Tak Akan Kuat!