Bursa Eropa Catat Kenaikan Mingguan Kelima, Investor Soroti Negosiasi Tarif AS
Bursa Eropa menutup pekan dengan kenaikan untuk minggu kelima berturut-turut pada Jumat (19/5). Hal tersebut seiring meredanya kekhawatiran soal tarif dagang serta dorongan dari kinerja keuangan korporasi yang solid di Eropa.
Dilansir dari Reuters, Senin (19/5), Stoxx 600 ditutup naik 0,4% ke 549,26. Kenaikan ini diikuti oleh penguatan sejumlah mayoritas bursa utama regional termasuk Indeks Jerman (DAX).
Baca Juga: Temui Elitenya Uni Eropa, Wakilnya Trump Berikan Lampu Hijau Soal Negosiasi Tarif AS
Kinerja laba perusahaan dalam kawasan euro menunjukkan ketahanan menyusul ketegangan soal perang tarif dari Uni Eropa dan Amerika Serikat (AS). Pasar tengah berspekulasi bahwa kesepakatan dagang akan segera dicapai oleh kedua belah pihak.
"Apakah Uni Eropa juga akan mencapai kesepakatan serupa sebelum jeda tarif 'resiprokal' berakhir," kata Kepala Ekonom Eropa Capital Economics, Andrew Kenningham.
"Amerika Serikat tampaknya tidak sebermotivasi untuk mencapai kesepakatan dengan Uni Eropa," ungkapnya.
Di sisi geopolitik, pelaku pasar regional mencermati negosiasi perdamaian Rusia-Ukraina. Hal ini menyusul pembicaraan langsung pertama dalam tiga tahun terakhir antara kedua negara tidak menghasilkan gencatan senjata di Turki.
Data ekonomi kawasan juga menjadi sorotan. Tingkat pengangguran di Prancis tercatat 7,1% untuk kuartal pertama atau sesuai ekspektasi. Sementara itu, harga konsumen yang disesuaikan Uni Eropa (HICP) di Italia naik 2% year-on-year pada April atau sedikit lebih rendah dari estimasi awal sebesar 2,1%.
Baca Juga: BYD Segera Miliki Pusat Pengembangan Mobil Listrik Khusus Market Eropa
Dari sisi kebijakan moneter, pembuat kebijakan Bank Sentral Eropa (ECB) Martins Kazaks menyatakan bahwa suku bunga mungkin telah mencapai titik terendahnya, namun memperingatkan bahwa ketidakpastian tinggi dan perubahan mendadak dapat mengubah prospek kebijakan ke depan.
(责任编辑:综合)
- Ajukan Jaminan Utang Fiktif, Dirut hingga Manajer Keuangan Digelandang Polisi
- Tertimpa Lemari Buku saat di Loby, WN Australia Gugat Hotel di Bali, Inisialnya HI
- Apa Penyebab Perempuan Lebih Sering Migrain daripada Laki
- Tak Cuma Kopi, Ini 7 Minuman Lain untuk Meningkatkan Fokus Kerja
- Tips Pramugari Dapat Tiket Pesawat Paling Murah: Beli di Bulan Januari
- Menkeu Sri Mulyani: Pemerintah Tambah Anggaran Bantuan Beras Sebesar Rp 8 Triliun
- 日本艺术类院校留学条件有哪些?
- Tak Cuma Kopi, Ini 7 Minuman Lain untuk Meningkatkan Fokus Kerja
- FOTO: Terapi Menyentuh Alpaka untuk Lansia dan Difabel di Irlandia
- Objek Wisata di China Pasang Pengatur Waktu di Toilet Wanita
- Berapa Lama Kita Bisa Terjaga Tanpa Tidur?
- NasDem Berpotensi Usung Anies Jadi Capres, PDIP Ingatkan Syarat Ini
- 7 Herbal untuk Penderita Diabetes, Bye Bye Lonjakan Gula Darah
- Ini Jadwal Buka Kebun Binatang Ragunan saat Momen Libur Idul Adha
- Wow Banget! Jadi Saksi Kasus Penyebaran Hoax, Amien Rais Didampingi 300 Pengacara
- BRI Umumkan Journalism 2025, Wujud Dukungan untuk Tingkatkan Kualitas Pers
- Anies Baswedan Cuek Tak Dapat Dukungan Golkar: Gak Kejutan!
- Objek Wisata di China Pasang Pengatur Waktu di Toilet Wanita
- FOTO: Janji Suci di Gereja Unifikasi Korea
- Partai Gelora Buka