Mahasiswi Meninggal karena Alergi Usai Restoran Ubah Resep Masakan
Seorang mahasiswi di Amerika Serikat meninggal dunia. Dia mengalami reaksi alergiyang cukup parah setelah menyantap salah satu menu favoritnya, yang resepnya baru saja diganti oleh pihak restoran.
Alison Pickering (23) menyantap menu ikan dengan saus kacang di restoran tersebut. Saus kacang itu adalah menu yang resepnya baru diubah oleh pihak restoran. Tidak butuh waktu lama, reaksi alergi yang cukup parah yakni syok anafilaksis pun dialami Alison Pickering.
"Dia berulang kali pergi ke restoran yang sama dan memesan hidangan sama. Itu adalah hal yang biasa dia lakukan," kata ayahnya, Grover Pickering melansir New Zealand Herald.
Semua berawal di Mei 2023 lalu, Alison Pickering banyak menghabiskan waktu luangnya dengan anak-anak di gereja setempat.
Dia hidup seperti remaja pada umumnya. Pergi berkencan pertama kali di sebuah restoran dan dia memesan menu sepiring ikan mahi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Menu itu pun telah jadi pesanan rutinnya. Sayangnya, saat terakhir kali datang, dia tidak tahu bahwa resepnya telah diubah, staf restoran yang melayaninya pun tidak tahu soal saus kacang yang kini ditambahkan di resep tersebut.
"Dia menyadari ada yang tidak beres, setelah beberapa gigitan dia menggunakan EpiPen dan langsung memanggil ambulans," kata ayahnya.
Alison memang masih bisa berjalan ke ambulans. Di bahkan berbicara dengan petugas tanggap darurat. Tapi kemudian dia jatuh pingsan, lalu meninggal dunia.
Alison Pickering mestinya bisa lulus dari Universitas Negeri Tarleton di Stephenville, Texas, AS. Di kampus tersebut dia belajar komunikasi pertanian selama kurang lebih tiga tahun.
Di tahun terakhirnya, Alison Pickering menjalani kegiatan magang dan bekerja mengajar penyandang disabilitas menunggang kuda.
Orang tuanya pun saat ini berupaya agar semua restoran bisa mengkomunikasikan bahan-bahan dari menu di restoran mereka kepada pelanggan. Orang tuanya tidak ingin apa yang menimpa putrinya dialami juga oleh putri-putri lainnya.
"Ini tragis dan rasanya tidak perlu terjadi pada orang lain," kata orang tuanya.
(责任编辑:时尚)
- 5 Daun untuk Mengobat Asma, Alami dan Minim Efek Samping
- Prabowo Yakin Masa Depan Indonesia Gemilang: Banyak Kekuatan Ingin Indonesia Terpecah Belah
- 5 Teh Terbaik untuk Kesehatan Ginjal, Jadi Alternatif Air Putih
- Rombongan Turis India Tak Bisa Pulang dari Malaysia Gara
- Octa: Strategi Kecepatan dan Efektivitas untuk Tumbuhkan Kepercayaan
- Rincian Tukin PNS Naik di 3 Kementerian, Besaran Nominal Ditentukan 17 Kelas Jabatan
- Kilang Pertamina Pastikan Produksi Avtur untuk Musim Haji Aman
- KPK Periksa Dua Saksi Pembelian Tanah di Bakauheni dan Kalianda dalam Kasus Pengadaan Lahan JTTS
- Bandara Changi Terpilih sebagai Bandara dengan Toilet Terbaik di Dunia
- Istana: Pemerintah Kaji Kebijakan Dedi Mulyadi Soal Masukkan Anak Bermasalah ke Barak Militer
- IHSG Tembus 7.100, Investor Asing Terciduk Borong 10 Saham Ini
- Catut Nama Restoran Besar, Korban Penipuan Waralaba Tedy Agustiansjah Lapor ke Polres Gianyar Bali
- Daftar Tanggal Merah di Bulan Mei 2025, Ada 2 Libur Panjang
- Puan Minta Penjelasan Soal Pengaman TNI Jaga Kejaksaan: Biar Tidak Timbulkan Fitnah
- 10 Alasan Sudah Rajin Olahraga Tapi Berat Badan Malah Naik
- Dorong Pemulihan Ekonomi, Kemenperin Dukung Penerapan Ekosistem Industri Berkelanjutan
- Anggi Arando Siregar: Penghapusan Utang Nelayan dan Petani Adalah Napas Baru dari Presiden Prabowo
- VIDEO: Gemerlap Dandyism ala Kulit Hitam dalam Met Gala 2025
- Timnas Amin Ungkap Pengalaman Jadi Aktivis Jadi Modal Utama Cak Imin Hadapi Debat Cawapres
- Bernilai USD 600 Juta, Bahlil Sebut Forel dan Terubuk Proyek Migas Asli Indonesia