Salah Kaprah Orang Indonesia Minum Teh Setelah Makan, Memang Boleh?
Daftar Isi
- Sehat belum tentu tepat
- 1. Diminum setelah makan
- 2. Diminum saat perut kosong
- 3. Menambahkan madu ke dalam teh yang masih panas
- 4. Menggunakan teh untuk minum obat
- 5. Konsumsi berlebihan
- 6. Menggunakan dua kantong teh sekaligus
- 7. Mengonsumsi teh dalam kemasan botol
- 8. Menyeduh terlalu lama
- Tips sehat menikmati teh
Teh sering dianggap sebagai minuman sehat yang cocok diminum kapan saja, termasuk setelah makan. Padahal sebenarnya teh sebaiknya tidak dijadikan minuman pendamping makan besar. Kenapa?
Di Indonesia, teh sering disajikan dalam berbagai momen seperti, saat memulai hari, menjamu tamu, bahkan setelah makan berat. Tradisi ini seolah tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sehari-hari.
Tahukah Anda? Minum teh, terutama setelah makan, justru bisa memberikan dampak negatif bagi tubuh, terutama pada anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan?
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Masalahnya bukan hanya pada tanin. Teh, termasuk yang tampak ringan seperti teh hijau atau teh melati, mengandung kafein dalam kadar tertentu. Konsumsi kafein berlebihan bisa berdampak pada pola tidur, konsentrasi, dan bahkan kondisi emosi.
Selain itu, karena tanin menghambat penyerapan zat besi, anak yang terlalu sering diberi teh bisa berisiko mengalami anemia. Padahal zat besi sangat penting untuk mendukung perkembangan otak, sistem imun, dan energi harian anak.
"Kalau dalam jadwal waktu setelah makan, jangan berhubungan dengan minuman teh dulu deh. Minum air mineral aja dulu," tegasnya.
Sehat belum tentu tepat
Teh terutama teh hijau dikenal luas sebagai salah satu jenis teh paling menyehatkan. Kandungan antioksidannya dipercaya membantu menurunkan risiko kanker, diabetes tipe 2, penyakit jantung, hingga Alzheimer.
Bahkan, teh hijau sering disebut-sebut mampu membantu menurunkan berat badan dan meningkatkan metabolisme.
Akan tetapi, manfaat ini bisa hilang atau bahkan berubah jadi masalah jika dikonsumsi dengan cara yang salah. Mengutip VN Expressberikut beberapa kesalahan umum saat minum teh:
1. Diminum setelah makan
![]() |
Teh bisa mengganggu penyerapan protein dan zat besi. Tunggu setidaknya satu jam setelah makan sebelum minum teh.
2. Diminum saat perut kosong
Teh hijau yang kaya antioksidan bisa meningkatkan keasaman lambung dan menyebabkan gangguan pencernaan.
3. Menambahkan madu ke dalam teh yang masih panas
Madu bisa dijadikan alternatif pemanis selain gula pasir. Namun suhu tinggi dapat merusak kandungan nutrisi dalam madu.
4. Menggunakan teh untuk minum obat
Dapat mengganggu penyerapan obat dan menyebabkan perut terasa asam.
5. Konsumsi berlebihan
Lihat Juga :![]() |
Terlalu banyak kafein dan tanin bisa menyebabkan sakit kepala dan gangguan penyerapan zat besi. Oleh karenanya, minum teh sebaiknya tidak berlebihan.
6. Menggunakan dua kantong teh sekaligus
Beberapa orang memilih menyeduh dua kantong teh sekaligus agar teh lebih pekat dan nikmat. Namun sebenarnya langkah ini tidak meningkatkan manfaat, justru perut malah jadi tidak nyaman.
7. Mengonsumsi teh dalam kemasan botol
Banyak teh dalam kemasan mengandung gula berlebih dan perisa buatan. Cek label kemasan sebelum membeli.
8. Menyeduh terlalu lama
Bisa meningkatkan kadar kafein dan membuat rasa teh menjadi terlalu pahit. Setiap jenis teh memiliki aturan menyeduh meliputi suhu dan durasi yang tepat sehingga rasa dan manfaatnya optimal.
Tips sehat menikmati teh
![]() |
Agar manfaat teh tetap optimal dan tidak berbalik menjadi masalah, perhatikan beberapa hal berikut:
- Pilih waktu yang tepat: Idealnya, minum teh satu jam setelah makan.
- Batasi asupan harian: Dua hingga tiga cangkir teh per hari cukup. Hindari konsumsi berlebihan.
- Hindari memberi teh pada anak: Terutama setelah makan atau sebelum tidur.
- Minum air putih sebagai pendamping makan: Ini pilihan terbaik untuk membantu penyerapan nutrisi.
Teh memang bukan musuh, tetapi juga bukan sahabat bila dikonsumsi tanpa pertimbangan. Anak-anak, terutama yang sedang tumbuh, sebaiknya tidak dibiasakan minum teh, apalagi setelah makan.
Sementara orang dewasa tetap bisa menikmati teh, asal tahu kapan dan bagaimana cara menikmatinya. Yang penting, jangan minum teh selama atau setelah makan ya!
(tis/els)下一篇:Rizal Ramli Akan Dimakamkan di TPU Jeruk Purut
相关文章:
- TNI AU Belum Bisa Evakuasi Bangkai 2 Pesawat Tucano yang Jatuh, Ini Kendalanya
- 平面设计留学读研可以选择哪些院校?
- VIDEO: Bolehkah Istri Minta Cerai Karena Tidak Dapat Nafkah Batin?
- Nasib Sritex di Ujung Tanduk, BEI Intensif Koordinasi dengan OJK
- Makna Jumat Agung: Mengenang Pengorbanan Yesus Kristus untuk Umatnya
- Tips Melancarkan ASI saat Busui Ikut Puasa
- 加拿大有室内设计的大学你选择哪所?
- Besok Gelar RUPS, Semen Indonesia (SMGR) Mau Minta Restu Jalankan Kegiatan Usaha Baru
- Studi Temukan Prosedur Operasi di Hari Jumat Lebih Berisiko Tinggi
- Berdamai dengan Rius, Garuda Buat Vlogger Indonesia Ketiban Untung
相关推荐:
- Apa Benar Pepaya Bisa Sembuhkan Infeksi?
- 平面设计留学读研可以选择哪些院校?
- Anies Terbitkan Pergub Baru Ganjil
- Bermanfaat Untuk Kecantikan, Sel Punca Bisa Meremajakan Kulit Hingga Mengatasi Kebotakan
- Ada 2 Laporan Polisi Terkait Dugaan Penyebaran Hoax Palti Hutabarat
- VIDEO: Bolehkah Istri Minta Cerai Karena Tidak Dapat Nafkah Batin?
- Tips Melancarkan ASI saat Busui Ikut Puasa
- BMW i7 Sedan Listrik Mewah Pakai Teknologi Baterai Solid, Ringan, Kuat dan Sekali Pengisian
- Waspada! Arah Jakarta
- 世界最好的服装设计大学有哪些申请要求?
- Harga Kelapa Meroket, Ini 5 Alternatif Pengganti Santan
- Studi: Diabetes Saat Hamil Tingkatkan Risiko Autisme Anak
- Menteri PPPA Desak Hukuman Berat untuk Dokter Pelaku Kekerasan Seksual
- Malam yang Mulia, Apa Saja Tanda Malam Lailatul Qadr?
- 5 Kurma Terbaik yang Enggak Bikin Gula Darah Melonjak
- VIDEO: Jangan Lupa Tunaikan Zakat, Agar Harta Membawa Berkah
- Sejarah Berdirinya Bus PO Sudiro Tungga Jaya, Berawal dari Perusahaan Penyalur Minyak
- FOTO: Turki Mulai Restorasi Kubah Hagia Sophia
- Vape dengan Obat Keras dalam Kasus Jonathan Frizzy, Apa Itu Etomidate?
- Kenapa Hari Raya Idul Fitri Disebut Lebaran di Indonesia?